Berita

Perangi Covid-19, Tim Relawan Lakukan Penyemprotan Desinfektan di Desa Golo Linus, Elar Selatan

Borong,JaringPos.com _ Tim Relawan Corona Virus disease 19 (Covid-19) kembali melakukan Penyemprotan Desinfektan di tempat umum dan rumah warga di Desa Golo Linus, Kecamatan Elar Selatan, Kabupaten Manggarai Timur, Flores-Nusa Tenggara Timur.

Pasalnya, Corona Virus disease 19 (Covid-19) terus menyerogoti kehidupan sosial – ekonomi masyarakat penjuru dunia. Selain itu, pandemi ini mampu melumpuhkan negara-negara maju. Tak terkecuali, negara Indonesia juga ikut mendapat dampak besar hingga ke pelosok-pelosok akibat pandemi covid-19.

Untuk diketahui, Penyemprotan Desinfektan tersebut berlangsung pada Kamis,(16/4/2020) oleh Tim Relawan Desa Golo Linus melawan Covid-19.

Sementara Racikan Desinfektan yang dilakukan oleh Petugas Kesehatan dari pihak UPTD Puskesmas tersebut yang disaksikan langsung oleh Ketua Relawan Desa dalam hal ini Kepala Desa Golo Linus, Frans Ketang dan beberapa anggota relawan di desa itu.

Penyemprotan kali ini dilakukan ditempat umum seperti: Kantor Desa, Gedung Sekolah SDI Pepil, Rumah Ibadah,(Kapela Pepil), Gedung Poskesdes Golo Linus serta dilanjutkan ke rumah warga yang ada di desa itu.*(NL/005)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker